Download Source Code Sistem Informasi Klinik Berbasis Web
Perkembangan teknologi memberikan begitu banyak perubahan, tidak terkecuali bagi dunia kesehatan. Untuk membantu aktivitas klinik atau poliklinik, Anda bisa download source code sistem informasi klinik berbasis web.
Program terbaik yang memudahkan pengguna mengelola setiap jenis informasi dalam klinik. Serta memenuhi kebutuhan klinik untuk dapat beroperasi dengan lebih baik.
Apa itu Source Code Sistem Informasi Klinik Berbasis Web?
Aplikasi yang dibangun dengan basis web dan digunakan sebagai sistem informasi dalam klinik. Menggunakan source code PHP dan MySQL yang sederhana sehingga dapat dikembangkan sesuai kebutuhan.
Aplikasi lengkap namun ringan dan mudah dikembangkan.
Sangat tepat digunakan untuk sarana pelayanan kesehatan seperti Puskesmas sampai Rumah Sakit.
Mengapa harus menggunakan aplikasi ini?
- Supaya Anda bisa mudah melakukan pencatatan administrasi dalam mengelola data pasien.
- Mempercepat penanganan pasien dengan proses registrasi yang mudah.
- Mudah memonitor pasien karena laporan dan pendataan yang rapi.
- Memudahkan Anda mencari daftar pasien yang keluar dan masuk.
- Mempermudah pengelolaan administrasi pada praktik dokter.
- Lebih mudah dioperasikan karena sederhana sehingga mudah pula mempelajarinya.
- Karena berbasis web, maka bisa mudah berbagi informasi dengan lebih banyak perangkat yang dapat mengakses serta menggunakannya secara bersamaan.
- Lebih cepat memperoleh laporan terkait transaksi dengan lengkap dan akurat.
Dari sekian banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dalam satu aplikasi, tentu ada fitur pendukung yang membuat aplikasi tampak sempurna.
Fitur-Fitur Source Code Sistem Informasi Klinik Berbasis Web
Berikut fitur pendukung dengan masing-masing fungsinya yang berguna dalam pengelolaan klinik:
- Login
Fitur sederhana yang membatasi akses dari orang yang tidak berkepentingan sehingga tidak mudah disalahgunakan.
- Pendaftaran
Tempat Anda mengelola pendaftaran pasien terkait data dari pasien baru seperti nama, usia, jenis kelamin, alamat sampai penanggung jawab pasien.
Termasuk data pasien rawat jalan, rawat inap, antrian pasien, asuransi, daftar rujukan, dan print kartu pasien.
- Data Operator
Mengelola data para operator yang bertugas, seperti nama, jabatan, pendidikan, nomor induk, nomor telepon, alamat, dan data pribadi lainnya.
- Data Dokter
Fitur yang memudahkan Anda mencari daftar dokter yang bekerja di tempat Anda. Berikut identitas dan informasi pribadi setiap dokter. Berkat fitur ini pula Anda bisa mengetahui jadwal dan rotasi dokter sehingga tahu siapa yang sedang bertugas.
- Panel Dokter
Selain data dokter, ada panel khusus dokter supaya dapat menginput data. Contohnya:
- Mengelola data antrian pasien
- Mengelola data Laporan pasien per periode
- Mengelola data history pemeriksaan pasien
- Mengelola data history pasien
- Mengelola data laporan pasien keseluruhan
Fitur ini hanya dapat diakses oleh dokter.
- Kasir
Fitur yang mempercepat penghitungan jumlah biaya pengobatan pasien dan terhubung langsung dengan data pasien. Termasuk berisi data pengobatan serta informasi lain terkait keberadaan pasien di rumah sakit atau klinik.
Fitur kasir nantinya akan menjumlahkan secara otomatis berapa biaya yang harus dibayar oleh pasien.
Melalui fitur-fitur di atas, pekerjaan dalam bidang kesehatan akan lebih mudah dan cepat selesai dengan hasil yang akurat.
Cara Install Aplikasi Sistem Informasi Poliklinik Master
Langkah-langkah download source code website untuk aplikasi sistem informasi poliklinik:
- Kunjungi situs Scodepro.
- Pada kolom Search, ketik ‘Sistem informasi klinik’.
- Kemudian akan muncul nama aplikasi Source Code Aplikasi Sistem Informasi Poliklinik Master.
- Klik Download di kolom sebelah kanan.
- Apabila Anda belum terdaftar, maka akan muncul ‘Akses Ditolak’ dan itu artinya Anda harus klik Aktivasi Sekarang.
- Selanjutnya isi data registrasi dan pemberitahuan langkah berikutnya akan dikirim langsung via WA.
Seperti itu cara download source code sistem informasi klinik berbasis web. Termasuk fitur-fitur pendukung dan fungsinya.
Untuk mendownload full source code ada tombol di bawah ini terima kasih